Site stats Berita Terbaru Marshanda, Sempat Hilang Di Amerika Serikat? – Brain Berries

Berita Terbaru Marshanda, Sempat Hilang Di Amerika Serikat?

Advertisements

Apakah Anda masih ingat dengan artis kondang Marshanda? Ya, dulu dia sering mondar-mandir di layar kaca televisi Indonesia karena membintangi berbagai judul sinetron. Setelah sempat vakum beberapa tahun di dunia perfilman Indonesia, baru-baru ini netizen gempar karena mendengar kabar hilangnya Marshanda di Amerika Serikat. Selain itu, Marshanda juga katanya menderita penyakit serius! Wah, seperti apa sih berita selengkapnya? Yuk langsung saja scroll ke bawah!

1. Sempat Hilang Di Los Angeles, Amerika Serikat

Pada hari Senin, 27 Juni 2022, jagat raya Indonesia heboh mendengar berita hilangnya Marshanda. Saat itu, Marshanda dikabarkan hilang di Los Angeles, Amerika Serikat. Berita bermula dari postingan Sheila Salsabila di media sosial. Dia menuliskan caption, “Dicari day 2,” yang artinya sudah 2 hari Marshanda menghilang dan dalam proses pencarian.

Sheila juga menjelaskan kondisi kesehatan Marshanda dan meminta pertolongan kepada Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. Dia menuliskan, “Mohon bantuannya Pak Jokowi. Kemarin dia sebut-sebut nama Bapak dan @joebiden.”

Berita mencengangkan itu tentu membuat netizen Indonesia menjadi gempar. Di postingan Sheila Salsabila dipenuhi banyak komentar dari netizen, mulai dari rasa prihatin, galau, hingga berdoa agar Marshanda segera ditemukan. 

Namun keesokan harinya, pada tanggal 28 Juni 2022, keluarga Marshanda memberi klarifikasi yang mengejutkan. Ibunda Marshanda mengatakan bahwa wanita yang kerap dipanggil Caca itu dalam kondisi sehat dan baik-baik saja. Menurut pihak keluarga, Marshanda tidak hilang, tapi healing. Mereka juga meminta maaf karena telah membuat kehebohan dengan berita hilangnya Caca.

2. Mengaku Bertemu Tuhan

Setelah berita heboh tentang hilang di Amerika Serikat, Marshanda kembali menghebohkan netizen dengan pengakuannya mimpi bertemu Tuhan. Hal itu diungkapkannya melalui tayangan televisi swasta. 

“Astagfirullah, kali ini gue mimpi ketemu Tuhan warnanya gelap hitam di langit, ini demi Allah ya. Lanjut gue lagi tidur, gue nemu Allah di langit,” ucap Marshanda. Saat ditanya bagaimana wujud Tuhan, Marshanda hanya mengatakan bahwa wujudnya seperti orang duduk dalam posisi yoga dan berwarna hitam.

Pengakuan Caca itu lantas mengundang perhatian netizen. Banyak yang mengira bahwa Caca depresi, terlihat dari gerakan matanya. Contohnya seperti netizen inisial H yang berkomentar, “Matanya seperti orang yang lagi depresi nggak sih, seperti nggak tahu mau ngapain, jadi ngelantur gitu. Kok kasihan ya.”

3. Dapat Dukungan Dari Sahabat

Setelah muncul isu bahwa Marshanda hilang di Los Angeles, para sahabat Caca terus memberi dukungan dari jauh. Salah satunya Jessica Iskandar yang telah bertahun-tahun menjadi sahabatnya Caca. Dalam wawancara tanggal 1 Juli 2022, Jessica mengatakan, “Caca semangat ya, pokoknya jalani hidup dengan positive thinking, selalu berdoa, percaya Tuhan punya rencana lain buat Caca.”

Wanita yang akrab disapa Jedar itu juga tahu berita terbaru Caca bahwa dia tidak hilang, tapi healing. Sementara itu, Jedar juga prihatin dengan kondisi Cuaca saat ini. Dia menambahkan, “Prihatin pasti, kondisi yang tidak kurang nyaman pasti, prihatin pasti, semoga bisa dijalankan dengan baik prosesnya karena ada pengobatannya mudah-mudahan bisa lancar gitu.”

“Supaya baik-baik saja, pasti butuh support banget dari keluarga, teman, sahabat gitu kan, dari teman-teman masyarakat juga pasti kalau support Caca pasti Caca juga lebih semangat,” imbuh Jedar. Sementara itu, saat menghilang, Caca diduga tengah alami fase manik bipolar, fase dalam gangguan bipolar di mana penderita menjadi lebih bersemangat, enerjik, dan bicara cepat.

4. Mengidap Tumor Payudara

Beberapa bulan lalu, Marshanda mengungkapkan berita mengejutkan. Ternyata wanita berusia 32 tahun ini menderita tumor payudara. Hal itu terkuak saat konferensi pers secara daring pada tanggal 14 Mei 2022. Pada momen itu, dia juga membahas soal kematian.

“Jadi, setelah ada tumor payudara, aku merasa selalu bilang aku ikhlas abis ini live mati. Ketika aku ikhlas, malah nggak dikasih mati, sekarang masih bisa presscon,” ucap Marshanda. Dia juga mengatakan agar dapat bertahan hidup, dia melakukan kegiatan positif seperti memberikan healing season bagi penderita bipolar. 

Ternyata Caca sudah tahu bahwa dirinya memiliki tumor payudara sejak 2021 silam, setelah menjalani tes lab setelah alami demam tinggi. Hal itu diungkapkannya saat menghadiri podcast Denny Sumargo pada 15 Juni 2022 lalu. Namun sampai sekarang, Caca belum memastikan apakah tumornya jinak atau sebaliknya. 

5. Ciptakan Lagu Khusus Untuk Sienna

Setelah lama tidak berkutat di dunia tarik suara, akhirnya Marshanda comeback dengan lagu ciptaannya sendiri, khusus untuk buah hati tercinta, Sienna Ameerah Kasyafani. Dia menciptakan lagu berjudul “Sienna” dan mengaku bahwa buah hatinya adalah segala-galanya. 

“Lagu ini personal banget buat aku, judulnya Sienna, anakku. Di lagunya sendiri ada ungkapan cinta dan pesan-pesan kehidupan untuk Sienna,” ungkap Caca. Dia juga mengatakan bahwa sebenarnya lagu itu sudah dibuatnya sejak usia 17 tahun, tapi akhirnya baru dirilis dan dimodifikasi sedemikian rupa.

“Sebenarnya ini lagu sudah lama banget, sudah ada dari aku 17 tahun sebenarnya. Tapi awalnya itu liriknya tentang cinta pertama, terus pas aku sudah punya Sienna dan kemarin aku lagi kangen banget sama Sienna, aku ciptain lagu ini dan aku modifikasi. Terciptalah lagu untuk Sienna,” ungkap Caca.

6. Murka Saat Ayahnya Direndahkan

Ternyata ayah Marshanda, Irwan Yusuf juga mengalami penyakit bipolar, sama seperti Marshanda. Bahkan Irwan beberapa kali disorot netizen karena pernah ditemukan hidup jadi gelandangan dan pengemis. Saat ini, sang ayah menjalani perawatan untuk mengatasi gangguan bipolar. 

Melihat ada beberapa netizen yang merendahkan sang ayah, Marshanda tidak tinggal diam. Dia mengatakan bahwa orang-orang yang menghakimi sang ayah sungguh tidak bijak. Namun berusaha tidak membalas dengan kalimat jahat, Caca justru mendoakan agar pelaku ujaran kebencian dapat balasan yang setimpal dari Tuhan.

“Jadi jangan setitik pun ngerendahin bokap gue, nyokap gue juga. Allah yang akan mengirimkan kalian pembelajaran. Senjata gue cuma doa dan Allah, mentang-mentang bokap gue punya mental ill issue,” timpal Marshanda melalui jejaring sosial.