Site stats 8 film Terbaik Di Tahun 2019 – Brain Berries

8 film Terbaik Di Tahun 2019

Advertisements

Karena akhir tahun mendekat dengan sangat cepat, inilah waktunya untuk mundur ke belakang selama tak lebih dari 12 bulan dan menentukan mana film  yang terbaik. Terlepas preferensi anda pada film horor sadis, film bertema zombie, atau sesuatu yang berhubungan dengan wabah penyakit atau film produk Jepang yang sekedar aneh, 2019 menyimpan sesuatu untuk anda.

Harap diingat bahwa ini film-film terbaik yang kami lihat tahun ini, tapi bukan berarti ini semacam jaminan kalau mereka bagus.  Ini semua sebatas yang kami ketahui.  Tak perlu berpanjang lebar, mari kita mulai.

Us

Jordan Peele telah menjalankan perannya dengan sangat gigih di bagian horor. Us telah mendapat berbagai ulasan mengagumkan, hanya sehari setelah rilis pertamanya. Jalan cerita dari film ini lumayan aneh – suatu hari anda kembali dari sebuah perjalanan dan imitasi dari keluarga anda telah menunggu di jalan masuk ke rumah.

It: Chapter Two

Tak sepenuhnya sebuah sekuel, lebih ke bagian kedua dari keseluruhan cerita. Bagian pertama adalah sebuah pengalaman horor yang hebat, bahkan bagian ini masih termasuk bagus kalaupun anda masih takut pada badut semenjak pesta ulang tahun pertama.

Doctor Sleep

Sebuah sekuel yang lama ditunggu dari buku/film legendaris The Shining karya Stephen King. Mungkin tak sebaik The Shining – hal yang sulit diharapkan dari sekuel film horor manapun – tapi tetaplah menghibur dan menahan anda untuk tetap berada di kursi bioskop.

Zombieland: Double Tap

Jika anda menyukai Zombieland yang pertama, anda mungkin akan menyukai yang ini juga. Saya berasumsi anda tak akan menyukainya, jika anda juga tidak menyukai yang pertama. Maksud saya, itu hanyalah sekuel. Anda hanya akan mendapat sedikit peningkatan dari hal yang sama. Ini serius. Kita pernah membahas ini.

Child’s Play

Kembalinya Chucky selalu menarik, bukan begitu? Meskipun tak ada remake yang dapat diharapkan menyamai keajaiban film orisinal, setidaknya remake ini jauh lebih baik dibanding setiap sekuel Chucky yang pernah kita lihat di umur 20 plus-plus tahun.

Pet Sematary

Tepat, 2019 adalah tahun yang menggembirakan untuk film-film  Stephen King. Tapi persis seperti dua yang lain, yang ini juga bagus dan sangat layak untuk menghabiskan waktu anda.

Brightburn

Film James Gunn yang satu ini punya premis sederhana: awalnya sangat mirip cerita Superman, tapi kemudian Superman berubah jahat.

Godzilla: King of the Monsters

Monster raksasa bertarung dengan monster raksasa lainnya. Lantas apa yang menarik? Juga, terdapat banyak orang yang berlari-lari untuk (entah bagaimana) menciptakan semacam ilusi jika makhluk-makhluk raksasa bertarung satu sama lain, kita tak akan punya pengaruh apapun pada pemenangnya.