Apakah Anda pernah bermain gobak sodor? Atau mungkin mainan klasik bola bekel? Jika pernah, pasti Anda kangen ya memainkannya lagi? Selain gobak sodor dan bola bekel, masih banyak lagi lho permainan unik yang sempat booming di Indonesia. Kali ini kami akan membahas tentang 8 permainan unik di Indonesia sebelum mengenal gadget. Ada permainan apa saja? Check it out below.
1. Gobak Sodor
Jika membahas permainan unik, maka yang ada di daftar pertama adalah gobak sodor. Permainan ini sangat menarik dan unik hingga tidak mungkin kita lewatkan begitu saja. Gobak sodor merupakan permainan menggunakan lapangan berpetak dan ada 2 tim yaitu tim penjaga dan tim masuk di mana masing-masing tim terdiri dari 3 hingga 5 orang. Jika tim masuk tidak bisa melewati tim penjaga, atau hanya disentuh saja, maka tim masuk akan kalah dan peran kedua tim akan berganti, yang jaga jadi masuk dan sebaliknya.
Permainan seru ini berasal dari Jawa Tengah dan sangat populer sebelum gadget tiba. Bahkan saat gadget sudah tiba, gobak sodor masih populer dan dimainkan di Pekan Olahraga Perempuan (POP) pada tahun 2018.
Berdasarkan analisa psikologis, permainan gobak sodor sangat bagus untuk melatih kerjasama antar tim agar tidak kalah dari tim lawan. Selain itu, fisik dan mental Anda juga akan semakin terlatih agar bisa menangkap atau lolos dari tim lawan. Apakah Anda tertarik memainkan gobak sodor?
2. Lompat Tali
Apakah Anda pernah bermain lompat tali? Kalau Anda lahir di era 1970 hingga 1990-an, kemungkinan besar Anda pernah memainkannya deh! Biasanya tali yang digunakan terbuat dari beberapa karet yang disusun menjadi panjang, tidak perlu membeli tali di toko. Permainan lompat tali biasanya membutuhkan 3 hingga 5 orang untuk bermain, dua orang yang mengayunkan tali, dan 1 sampai 3 orang yang melompati tali.
Asal permainan seru ini sebenarnya bukan dari Indonesia, namun diperkirakan berasal dari benua Eropa. Di Indonesia, permainan ini sudah populer banget sebelum gadget dan smartphone tiba. Sepertinya saat ini sudah jarang banget anak-anak di perkotaan yang bermain lompat tali. Mereka sudah sibuk dengan gadget masing-masing, padahal permainan ini seru banget lho. Coba deh kalau bosan sama gadget, mainkan lompat tali bersama keluarga, pasti menyenangkan deh!
3. Tamiya
Zaman dulu, bermain balap mobil tidak perlu membeli mobil sungguhan, cukup membeli mobil rakitan bernama Tamiya dan Anda sudah bisa merasakan adrenalin layaknya bermain balap mobil sungguhan! Tamiya sebenarnya sebuah merek mobil rakit mini 4WD, namun saking terkenalnya merek asal Jepang itu menjadi sangat populer di Indonesia saat era 1990-an.
Permainan balap mobil Tamiya dipopulerkan anime ‘Dash! Yonkuro’ yang tayang di TVRI pada tahun 1990-an. Anime itu mengisahkan tentang sekelompok anak- anak yang hobi balapan mini 4WD. Sedangkan di Indonesia, merek atau perusahaan yang membuat mobil rakitan mini 4WD adalah Tamiya. Sejak itu, Tamiya menjadi populer di kalangan bocah-bocah, bahkan pria dewasa di Indonesia.
Tamiya ada banyak banget desain dan jenisnya, seperti Magnum Saber yang merupakan jenis yang cukup populer. Lalu ada juga Sonic Saber, Beat Magnum, Black Saber, Ray Stinger, dan masih banyak lagi lainnya. Di toko mobil rakit mini 4WD juga biasanya disediakan trek untuk balapan. Siapa yang berhasil masuk garis finish duluan, dia yang menang! Jadi ingin beli mainan mobil rakit mini 4WD lagi deh.
4. Engklek
Di daftar ke 4 ada engklek yang keunikannya sampai mendunia. Permainan ini sudah ada sejak zaman penjajahan Belanda dengan nama ‘zondag-mandaag’. Sebutan permainan ini berbeda-beda di setiap daerah, ada yang menyebut teklek, sudamanda, lempeng, dampu, tabak rumah, dan lain-lain.
Engklek merupakan permainan outdoor yang bisa Anda mainkan di halaman rumah. Cukup siapkan kapur atau spidol untuk menggambar trek bermain. Biasanya ada 3 model gambar trek yang kita jumpai yaitu model pesawat, gunung, dan baling-baling. Kemudian siapkan gacoan yang terbuat dari batu atau potongan genteng.
Permainan ini bisa Anda mainkan bersama keluarga, berapapun jumlahnya. Cara bermainnya cukup sederhana, lemparkan gacoan ke kotak pertama, lalu pemain melompat ke kotak tersebut. Selanjutnya gacoan dilemparkan ke kotak selanjutnya dan pemain melompat menggunakan satu kaki hingga tiba di kotak tersebut, namun di kotak tempat gacoan, pemain boleh menggunakan 2 kaki. Coba deh bermain engklek bersama teman-teman atau keluarga, seru banget lho!
5. Gasing
Di saat banyak banget permainan gadget yang populer, sepertinya permainan unik bernama gasing sudah mulai dilupakan. Permainan ini berasal dari tanah Melayu, Riau, hingga menyebar ke seluruh Indonesia. Arti kata gasing adalah permainan yang dimainkan di lahan kosong dan mengeluarkan bunyi. Cara bermainnya cukup mudah, gasing yang berputar paling lama adalah pemenangnya.
Gasing biasanya terbuat dari kayu dan menggunakan tali berbahan kulit pohon. Di setiap daerah di Indonesia, gasing memiliki nama yang berbeda-beda seperti kekehan di Jawa Timur, pathon di Yogyakarta, atau maggasing di Nusa Tenggara Barat. Selain berbahan kayu, gasing juga ada yang berbahan alumunium, bambu, pinang, dan lainnya.
Di era 1990-an, anime bertemakan gasing versi Jepang berjudul Beyblade menjadi populer di Indonesia. Saking populernya, gasing merek Beyblade banyak diincar bocah-bocah. Ada yang bernama Earth Aquila, Meteo L Drago, Hell Kerbecs, Burn Phoenix, dan Big Bang Pegasus. Apakah Anda pernah memainkan gasing?
6. Petak Umpet
Tidak lengkap rasanya jika Anda belum pernah bermain petak umpet. Pada permainan ini, anak-anak harus menentukan siapa yang menjadi penjaga pos. Kemudian, si penjaga pos harus menghitung dari 1 hingga 100 detik dengan mata terpejam. Lalu dia harus mencari anak-anak lainnya yang tengah bersembunyi. Jika menemukan pemain yang bersembunyi, langsung deh balapan menuju tempat jaga dan tepuk sambil bilang ‘ketemu’.
Menurut sejarah, permainan ini sudah ada sejak abad ke-2 di Yunani. Saking terkenalnya, permainan ini sudah diadaptasi di berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia. Namun konon katanya tidak baik memainkan petak umpet saat matahari terbenam. Karena beresiko mengundang makhluk tak kasat mata untuk mengerjai kita, bahkan ikut bermain. Dulu pernah ada cerita bahwa satu anak disembunyikan makhluk halus karena bermain terlalu larut malam, lalu baru ditemukan beberapa hari kemudian. Kok jadi cerita seram, sih?
7. Ular Tangga
Di daftar ketujuh ada ular tangga yang ikonik banget di Indonesia. Permainan papan legendaris ini memiliki 100 kotak dan dilengkapi gacoan dan dadu untuk memainkannya. Cara bermainnya cukup mudah kok, cukup kocok dan lemparkan dadu ke papan, lalu gerakkan gacoan Anda ke kotak sesuai jumlah titik di dadu. Jika di kotak ada tangga, maka Anda bisa naik ke kotak yang ada ujung tangga satunya, seolah lagi naik tangga. Namun jika Anda menemui ular, maka Anda wajib turun ke kotak yang ada buntut ularnya.
Permainan papan ular tangga sejatinya berasal dari India dan menjadi populer hingga ke Indonesia. Menurut para ahli, pembuat permainan ini diperkirakan bernama Saint Gyandev pada abad ke-13 masehi. Filosofi permainan ini adalah, tangga melambangkan kebajikan dan ular melambangkan kejahatan. Maka jika gacoan Anda berada di kotak kebajikan, maka Anda akan mendapatkan hadiah yaitu naik beberapa tingkat ke atas. Sebaliknya, jika gacoan Anda berada di kotak kejahatan, maka Anda wajib mendapatkan hukuman turun beberapa tingkat ke bawah.
8. Bola Bekel
Permainan terakhir pada daftar 8 permainan unik di Indonesia sebelum gadget tiba adalah bola bekel. Permainan ini sama klasiknya dengan gobak sodor, engklek, atau lompat tali. Permainan ini berasal dari Jawa dan menjadi populer di seluruh Indonesia. Di Jawa Barat, permainan ini dinamakan beklen, sedangkan di Riau disebut besimbang.
Cara mainnya tidak susah. Siapkan bola bekel dan 5 biji bekel yang terbuat dari kerang, alumunium, besi, atau plastik. Kemudian pantulkan bola sambil mengambil biji bekel. Satu pantulan untuk satu biji, dua pantulan untuk dua biji, dan seterusnya. Pemenang permainan ini adalah yang tercepat mengambil seluruh biji bekel. Seru banget deh bermain bola bekel bersama teman dan keluarga!